GARUDA NUSANTARA

Membela Kebenaran & Kejujuran

SDN 1 Gunungsari Gelar Perpisahan Siswa Kelas VI Dengan Nuansa Sederhana Dan Penuh Makna

Ciamis, Garuda Nusantara-Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Gunungsari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, menggelar acara pelepasan dan perpisahan siswa kelas VI tahun ajaran 2024/2025, Bertempat di ruang kelas, kegiatan ini dilaksanakan secara sederhana namun tetap khidmat, Selasa (24/6/2025).

 

Kepala SDN 1 Gunungsari, Lili Djuniardi, S.Pd., Pada Saat diwawancarai di Sela Kegiatan menyampaikan, bahwa pada tahun ajaran ini sebanyak 10 orang siswa dinyatakan lulus dan seluruhnya akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, Tuturnya.

“Awalnya acara ini tidak direncanakan, namun karena adanya keinginan dari para siswa dan dukungan orang tua, Akhirnya kegiatan tetap dilaksanakan meski secara sederhana.”Yang terpenting adalah memberikan momen dan kenangan manis bagi anak-anak,” ujar Lili.

 

“Acara pelepasan ini juga diisi dengan berbagai penampilan seni Para siswa dari setiap kelas, seperti tari tradisional dan nyanyi solo.”Salah satu siswa SDN 1 Gunungsari bahkan pernah menjuarai lomba menyanyi solo tingkat kecamatan, yang turut memeriahkan acara perpisahan tersebut, Tambahnya.

Lili menambahkan, bahwa kegiatan ini menjadi wadah bagi siswa untuk mengekspresikan bakat dan kreativitas mereka. “Ke depan, kami berharap kegiatan seperti ini bisa kembali dilaksanakan secara normal lebih terencana dan maksimal, agar karakter serta potensi seni siswa dapat terus dikembangkan,” pungkasnya.

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan ketua komite sekolah, para orang tua siswa, guru pembimbing, serta tokoh masyarakat setempat.”Kegiatan berlangsung lancar, tertib, dan penuh kebahagiaan. (Agus.k) 

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *